Di masa pandemi kegiatan
sehari-hari kita pasti tetap padat. Gak ada alasan untuk gak bergerak ke sana
kemari. Nah ada yang lebih penting lagi yaitu kita tahu kalau cuaca di
Indonesia kurang bersahabat akhir-akhir ini. Keadaan seperti ini bisa berdampak
buruk pada kesehatan kulit. So, kita harus serius dalam menjaga kesehatan
kulit.
Aku termasuk orang yang
gak terlalu care dengan masalah kulit, bisa dibilang jarang banget perawatan
kulit lengkap seperti perempuan pada umumnya. Tapi suatu hari aku nginap di
rumah saudara, aku perhatikan dia ini rajin bener pakai produk-produk perawatan
tubuh. Nah produk perawatan badan yang dia pakai adalah body care dari
Scarlett.
Okey, tau lah ya apa yang
terjadi selanjutnya. Yups! Aku kepo dong dan akhirnya sampai dengan sekarang
aku pakai produk body care dari scarlett tersebut. Ada yang kepo gak dengan
rangkaian produk body care Scarlett? Oke aku review ya di artikel kali
ini.
Sebelumnya kita kenalan
dulu yuk dengan Scarlett. Simak sampai akhir tulisanku ya, karena Insyaallah
isinya daging semua. Aku yakin mungkin sebagian dari kalian udah pada tahu, nah buat yang belum tahu jadi Scarlet Whitening
ini salah satu produk kecantikan yang merupakan produk lokal. Yang punyanya itu
artis Indonesia yang bernama Felicya Angelista. Iya, aku tahu si Kakak cantik
ini dari sinetron dunia terbalik hihihi. Gak nyangka kalo ternyata dia yang
punya Scarlett Whitening. Keren ya?
Lanjut aja deh kita bahas
produk body care Scarlett yang sekarang aku pakai. Baca sampai habis ya.
Body Scrub Scarlett
Body
Scrub dari Scarlett ini memiliki dua varian yaitu Romansa yang berwarna
pink dan Pomegrante yang warna ungu. Kalo yang aku pakai itu varian
Romansa, wanginya menurutku lembut. Suka banget pokoknya apalagi digunakan
setelah capek seharian di luar rumah. Bikin tenang.
 |
Body Scrub Romansa Scarlett |
Untuk
scrubnya sendiri teksturnya halus, jadi tidak sakit saat digunakan. Meski
halus, aku udah buktikan sendiri kalo body scrub Scarlett ini ampuh angkat daki
atau sel kulit mati di badan. Hem, sehabis menggunakan body scrub ini kulit
beneran terasa jadi lembut loh no gimik.
Apa?
Gimana cara pakainya? Oke karena aku baik hati dan suka menabung, sekalian nih
aku kasih tau cara pakainya.
Cara
Pemakaian
Pertama-tama
kalian harus punya dulu Body Scrub Scarlettnya. Kalo udah ada mulai deh oleskan
body care scarlett pada kulit kering (belum dibasahin air), abis itu ratakan ke
seluruh tubuh sambil digosok sampai daki kita terangkat. Lalu diamkan dulu
selama 2 sampai 3 menit. Kalo udah baru deh bilas dengan air sampai bersih.
 |
Body Scrub Scarlett Varian Romansa |
Oh
ya untuk penggunaan body care ini aku sarankan ada baiknya digunakan maksimal 2
kali saja ya dalam seminggu.
Untuk
kandungan yang terdapat pada body scrub Scarlett ini terdiri dari:
Polyethylene,
porpane diol, cetearyl alcohol, cetyl alcohol, mineral oil, glycol distearate,
propane 123 tryl trinitrate, fragrance (parfume) component and finished
fragrances, glutathione, dmdm hydantoin, triisopropanolamine, acrylates C10 30
Alkyl acrylate crosspolymer, glass bead vitamin 3, Aqua demineralista.
Shower Scrub Scarlett
Varian
shower scrub Scarlett yang aku pakai itu yang warna ungu ya guys, itu loh
varian pomegrante. Selain shower scrub warna ungu yang aku gunakan, ada dua
varian lain yang gak kalah enak wanginya yakni shower scrub mango dan cucumber.
Tinggal sesuaikan aja kalian sukanya shower scrub apa, yang jelas kandungannya
yakni terdapat butiran scrub halus yang berguna memaksimalkan pengangkatan sel
kulit mati sehingga tubuh menjadi lebih bersih.
 |
Shower Scrub Scarlett Varian Pomegrante |
Yang
aku suka dari produk Scarlett ini salah satunya dari segi packaging, warnanya
lucu-lucu. Terus tutup dari botol shower scrub ini pun oke menurutku, yups
tutupnya pakai tutup flip top gitu sehingga memperkecil kemungkinan tumpah.
Memang ya kalau soal kualitas mah gak usah diragukan lagi ya guys.
Cara
pakainya:
Seperti
kita mau mandi, basahkan seluruh tubuh. Lalu usap sabun cair Scarlett ini ke
suluruh tubuh. Setelah itu bilas dengan air hingga bersih. Gunakan dengan rutin
setiap mandi, Insyaallah kulit akan terasa lebih lembut dan cerah.
Kandungan
yang terdapat dalam shower scrub Scarlett yakni:
Sodium Laureth-2 Sulfate, Acrylates/Steareth-2-Methacrylate
Copolimer, Aqua, Lauryl Betaine,
fragrance (parfume) component and finished fragrances, sodium lauryl sulfate,
cocamidopropyl betaine, Coconut Fatty Acid diethanolamide, Ammonium salt,
collagen, pomegranate fruit peel extract octenylsuccinate, glutathione,
polyethylene, Glass beads vitamin E, EDTA, citric acid, CI 60725, Dmdm
Hydantoin.
Body Lotion Scarlett
Produk
ketiga sebagai pelengkap rangkaian perawatan dari body care Scarlett ada body
lotionnya. Variannya terdiri dari charming, romansa, freshy dan fantasia. Body
lotion yang aku gunakan saat ini adalah yang varian freshy.
 |
Body Lotion Freshy Scarlett |
Body
lotion varian freshy ini benar-benar bikin fresh hari-hari kita deh, sesuai
banget sama namanya. Abis mandi terus pakai body lotion ini tuh kaya seharian
nempel terus wanginya, salah satu trik ningkatin PD nih karena keharuman body
lotion Scarlett.
Biasanya
aku malas pakai body lotion karena lengket, tapi setelah coba body lotion dari
Scarlett ini gak tahu kenapa malah pengen pakai terus. Asli gak ada
lengket-lengketnya plus mudah meresap di kulit. Dan yang menakjubkannya baru
beberapa kali digunakan saja kulitku jadi lebih cerah loh.
 |
Hasil pemakaian serangkaian produk body care Scarlett, tampak kulit lebih cerah dari sebelumnya. |
Kalau
teman-teman mau tahu, wangi dari body lotion dari varian freshy ini seperti
wangi Jo Malone English Pear
& Freesia eau de cologne, iye wanginya bikin relaks bener.
Keunggulan dari body lotion
Scarlett ini tentunya dari segi kemasannya. Agak takjub juga saat baru mau
dibuka ternyata pada bagian ujung botol terdapat penyangga tutup. Lalu takjub
kedua setelah penyangga tutup botol itu kulepas, ternyata body lotion Scarlett
ini tetap aman dari kata tumpah atau kepencet gak disengaja. Kenapa bisa gitu?
Karena Scarlett merancang lock-unlock pada bagian ujung botolnya.

Tenang, gak sulit kok buat buka lock-unlock
ujung botolnya. Tinggal geser ke kanan atau ke kiri untuk membuka atau mengunci
botol. So, gak khawatir lagi kalo mau dibawa kemana-mana.
Cara pakainya:
Gunakan body lotion dari Scarlett ini setiap
habis mandi ke seluruh tubuh dan rasakan manfaatnya.
 |
Terdapat lock-unlock pada ujung botol |
Kandungan yang terdapat pada body lotion
Scarlett:
Cetearyl alcohol, cetyl alcohol, , propane 1 2 3 triyl
trinitate, fragrance (parfume) component and finished fragrances, Aqua
Demineralisata, propanediol, kojic acid, niacinamide, titanium oxide, Trisodium
Salt, mineral oil, glutathion, Dmdm hydantoin, triisopropanolamine, glass beads
vit. E, acrylates C10 30 Alkyl acrylate crosspolymer, CI 15985 (2) FD&C
Yellow no 6, CI 16255 (2) Acid Red 18.
Aku rekomendasikan deh
buat kalian yang mau merawat tubuh untuk menggunakan produk-produk dari
Scarlett. Kenapa aku bisa seyakin itu dengan Scarlett? Karena aku juga sudah
menonton beberapa review dari orang-orang berkompeten di bidangnya. Misal aku
pernah nonton Dokter Cindy review bagus produk Scarlett dan masih banyak lagi
review jujur yang berkesan setelah pemakaian produk-produk dari Scarlett ini.
Oh ya hampir lupa, kalau
ada yang nanyain harga dari semua produk body care Scarlett ini alhamdulillah
cukup ramah di kantong ya yakni per-item harganya 75k saja dan kalo kalian beli
sepakat yang isinya terdiri dari 5 item, kalian cukup membayar 300k saja (dapet
box exclusive+free gift). Gimana murah kan? Tapi gak murahan dong pastinya.
Btw, kenapa kamu harus
memilih produk body care dari Scarlett? Let see that!
- Jelas terdaftar di BPOM
- Body Scrub, Shower Scrub, dan Body Lotion
mengandung GLUTATHIONE dan VIT E utk mencerahkan, melembabkan, dan menutrisi
kulit.
- Not tested on animals
- Terdapat stiker hologram untuk mengecek
keaslian produk
- Kemasan botolnya mudah dibawa kemana-mana
- Ada lock-unlock pada tutup botol
- Pengiriman barang sangat aman karena
produk dilapisi bubble wrap
- Dan masih banyak keunggulan dari
produk-produk Scarlett lainnya.
 |
Body care Scarlett aman dipakai |
Melihat review singkat
dariku apakah kalian jadi penasaran dan mau mencoba juga? Atau mungkin ada yang
sudah rajin pakai produk-produk dari Scarlett? Yuk berbagi pengalaman kalian
setelah pemakaian di kolom komentar.
Untuk yang bingung mau
ordernya kemana, aku kasih tahu nih kalian bisa order produk-produk Scarlett
melalui whatsapp (087700163000), line (@scarlett_whitening), dm instgram
@scarlett_whitening, ataupun shopee (Scarlett_whitening). Tapi, pilih salah
satu metode order saja ya biar gak duplikat pesanannya.
Gimana, udah cukup menjawabkan reviewku tentang body care Scarlett? So, jangan ragu lagi ya buat order produk-produknya. See you the next artikel guys!