Friday, February 23, 2018

, , , ,

Jatuh Hati Pada Langkawi, 'Bali-nya' Malaysia yang Tersembunyi


Kuala Lumpur, Malaka dan Penang adalah tiga destinasi yang biasanya disebut ketika ingin ke Malaysia. Langkawi sendiri biasanya luput dari tujuan liburan traveler Asia. Padahal destinasi eksotis yang dikelilingi Laut Andaman ini adalah tujuan liburan populer orang Malaysia. Balinya Malaysia begitu mereka menyebut pulau yang terletak begitu dekat dengan Thailand ini. Dengan sederet pesona alamnya yang sayang untuk dilewatkan, yakin tidak jatuh hati pada Langkawi?

Kilim Geoforest Park, Tempat Liburan Terbaik di Langkawi

Tipsnya, jangan berekspektasi apapun seperti membayangkan indahnya Bali ketika memilih destinasi ini. Kilim Geoforest Park namanya, luas areanya membentang sepanjang hampir 100 kilometer persegi. Memang yang tampak pertama kali hanya gugusan bebatuan kapur yang nggak menarik, tapi formasi ini sudah sangat tua lho umurnya. Konon sudah lebih dari 400 juta tahun lamanya.

Tempat Wisata di Malaysia
Sumber: langkawi-info.com
Di Kilim Geoforest Park kamu bisa menyusuri hutan mangrove, melihat-lihat stalaktit dan stalakmit, juga mengamati fosil-fosil yang tertinggal di sini. Karena banyak berada di luar ruangan, pakailah pakaian yang nyaman dan membawa air minum secukupnya.

Langkawi Sky Bridge yang Fenomenal


Objek Wisata Langkawi Malaysia

Sumber: wikipedia.org

Langkawi punya seabrek aktivitas alam seperti di Bali. Salah satunya menantang adrenalin melintasi jembatan Langkawi Sky Bridge di atas ketinggian 700 meter dengan panjang sekitar 125 meter. Langkawi Sky Bridge menghubungkan antara Gunung Mat Chinchang dengan pulau Langkawi yang ditempuh dengan berjalan kaki. Tempat wisata ini termasuk dalam daftar 10 jembatan terindah di dunia karena dapat melihat pemandangan alam yang luar biasa ketika melewatinya. Tapi jangan coba-coba main ke Langkawi Sky Bridge kalau kamu memiliki phobia ketinggian ya.

Baca juga: Roti Goreng Kopi

Underwater World Langkawi

Ini yang berbeda banget dari Bali. Kalau kamu di sana naik kapal untuk melihat bawah lautnya, di Langkawi bisa berjalan kaki lho! Terletak di sekitaran pantai Cenang, ada akuarium raksasa yang bernama Underwater World Langkawi. Ikan-ikan laut dalam berbagai bentuk dan ukuran bakal menyambutmu di sini. Ada beberapa area yang bisa dijelajahi di sini, seperti The Sub Antartic Section untuk melihat pinguin, The Temperate Section untuk melihat kawasan Atlantik.

Objek Wisata Underwater World Langkawi Malaysia
Sumber: langkawi.sg
Ada juga Tropical Rainforest Section yang selayaknya berada di hutan Amazon, sedangkan di Freshwater Section kamu bisa melihat koleksi ikan objek wisata ini. Berbeda di The Marine Life, kamu diajak menelusuri terowongan bawah laut sepanjang 15 meternya. Tutup perjalananmu dengan melihat aneka batu koral di Coral Sections dan Koi Pond and Otter Pond.

Baru menyebut tiga destinasi saja sudah mulai jatuh cinta pada Langkawi. Kamu bisa menuju pulau ini dengan memesan tiket penerbangan Malindo Air yang merupakan perusahaan hasil kerja sama antara Malaysia National Aerospace and Defense Industries (NADI) dengan Lion Air dari Indonesia. Tidak ada salahnya merencanakan perjalanan dari sekarang untuk mengisi liburan panjang bulan depan. Gimana, apakah kalian tertarik berkunjung ke Objek wisata yang aku uraikan di atas? 

35 comments:

  1. WowoWowowoow indah banget, baru tahu nihjj, tfs yaa

    ReplyDelete
  2. Waduuh bisa lihat penguin yaaa. Deket ya gak perlu ke kutub.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hihi iya, bisa selfie bareng pinguin unyu. Betul tuh, hemat biaya ke kutub hehe

      Delete
  3. Woow keren juga ya Mba Langkawi ini, apalagi jalan di jembatan yang tingginya 700 meter itu benar-benar menguji adrenalin ya pastinya hehehe

    Melihat ikan dari Aquarium itu juga seru ya Mba, asli jadi mupeng saya hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku yang nulis aja mupeng, pengen sampai ke tempat2 itu juga travelingnya hehe

      Delete
  4. Behh jembatannya keren banget itu. Tapi serem nggak ya pas melewatinya 😅

    ReplyDelete
  5. berfoto diatas jembatan sepertinya seru.... tpi klu yg sedang galau sebaiknya jng ke dket2 jembatan dah.... :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Koh, bahaya lagi galau deket pinggir jembatan. Kan bukan happy malah horror liburannya hehe

      Delete
  6. wuaaa, malaysia punya ginian juga ya ternyata :)

    ReplyDelete
  7. Wah, malaysia cakep juga ya. Masukin wishlist ah.

    ReplyDelete
  8. OMG cantik banget ya, siapa juga yg ga jatuh hati sama tempat sebagus ini, mudah2an aku bisa kesana juga ya hehehe

    ursulametarosarini.blogspot.co.id

    ReplyDelete
  9. waaa keren banget Langkawi itu ya, aku blom pernah ke sana. Makasih infonya, kapan2 ke Malaysia lagi, tempat ini wajib dimampirin brarti ya..

    ReplyDelete
  10. bisa liat penguin kalau ajak anak sulungku kesini pasti senang banget dia :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pasti Mba. Jangankan anak2, orang dewasa pun happy di bawa ke Lengkawi hehe

      Delete
  11. Indah sekali, arena wisatanya juga lebih lengkap. Kapan bisa kesana ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Kang Indah, segera kalau ada rizki dr Allah 🙏

      Delete
    2. Semoga sering dapat job sehingga dompet segera penuh.

      Delete
  12. Boleh juga nih buat next trip, dekat juga soalnya

    ReplyDelete
  13. Hm...indah sih, tapi masih kalah dengan bali dan lombok. Hehee...and I very love indonesia....salam

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pasti dong Indonesia mah keren2 tempatnya, selalu cinta juga dgn Indonesia. Tapi gak ada salahnya kita main ke belahan bumi lain Hehe, salam.

      Delete
  14. Wah indah ya pemandangan nya :D

    ReplyDelete
  15. Wuihh ... jembatannya itu ... unik banget yaa , keren pemandangannya

    ReplyDelete
  16. Jembatan Lengkawinya keren banget ya mba.
    Bentuknya juga unik banget

    Liat air laut saya jadinya pengen nyebur deh, hahaha.'

    ReplyDelete
  17. Wow amazing!! Pengin tuh crossing Langkawi Sky Bridge,...pastinya ser seran jantung ini...

    ReplyDelete

Silahkan tinggalkan jejak, Teman. Gunakan bahasa yang baik agar silahturahmi dan diskusi kita menyenangkan. Saya pun akan berkunjung balik ke Blog kalian. Tolong untuk tidak meninggalkan link hidup di kolom komentar. Terima Kasih :-)

Untuk kerja sama berupa content placement, review produk dan lain-lain bisa email ke septiakhoirunnisa24@gmail.com