Orang tua pasti akan memberikan kasih sayang yang begitu
besar kepada buah hatinya baik pada saat anaknya masih bayi, remaja, bahkan
dewasa. Momen yang sangat-sangat membahagiakan bagi orang tua adalah merawat
anak di masa bayi. Banyak kenangan manis dan pahit yang dialami karena orang
tua harus mampu beradaptasi dengan buah hatinya yang baru dilahirkan di dunia.
Hal yang biasanya ditakutkan oleh orang tua adalah saat
pertama kalinya bayi mereka muntah. Sebagian besar orang tua pastinya akan
kebingungan pada saat bayi mereka pertama kali muntah dan akan berpikir untuk
membeli obat mual muntah bayi. Walaupun begitu, bagi para orang tua
seharusnya mengetahui muntah adalah hal yang normal terjadi pada bayi
dikarenakan lambungnya berukuran kecil dan masih rentan juga terhadap refluks.
Sedikit membahas bayi yang muntah merupakan hal yang normal di paragraf sebelumnya. Kali ini akan ada tips kesehatan untuk mengatasi bayi yang akan mengalami muntah. Tips kali ini tidak menganjurkan orang tua untuk membeli obat mual muntah bayi tetapi tips kesehatan kali ini dengan memberikan banyak cairan kepada bayi-bayi mereka. Mengapa perlu memberikan cairan kepada bayi? Semua itu dilakukan agar bayi tidak mengalami dehidrasi. Ketika bayi terlalu lama dehidrasi akan membawa tubuhnya pada kondisi yang buruk.
Sedikit membahas tips sebelumnya muntah yang normal
terjadi pada seorang bayi dikarenakan habis meminum cairan susu. Semua itu
dapat diminimalisir bagi bayi yang sering kali memuntahkan cairan susunya.
Tipsnya dengan melakukan peristirahatan sejenak layaknya mendudukan anak di
kursi khusus bayi ketika selesai meminum susunya.
Jangan sampai ketika bayi anda selesai minum susu
langsung ditidurkan atau dibaringkan ke tempat tidur mereka. Mengapa tidak
boleh dilakukan? Karena akan membuat bayi semakin banyak memuntahkan cairan
susunya. Tips yang lain adalah melatih atau membiasakan bayi untuk bersendawa
ketika mengonsumsi makanan atau minuman sehingga mengurangi muntahan seorang
bayi.
Dari beberapa penjelasan di atas pastinya orang tua akan
lebih paham lagi mengenai muntah yang terjadi pada bayi dan bisa menerapkan
tips-tips di atas untuk bayi yang akan muntah.
0 komentar:
Post a Comment
Silahkan tinggalkan jejak, Teman. Gunakan bahasa yang baik agar silahturahmi dan diskusi kita menyenangkan. Saya pun akan berkunjung balik ke Blog kalian. Tolong untuk tidak meninggalkan link hidup di kolom komentar. Terima Kasih :-)
Untuk kerja sama berupa content placement, review produk dan lain-lain bisa email ke septiakhoirunnisa24@gmail.com